Potensi Desa

Potensi Desa

  • Pertanian
a. Jagung 

Desa Dlemer memiliki keunggulan dalam sektor pertanian, dimana meliputi hasil pertanian berupa padi, jagung, kacang kacangan dan singkong. Keunggulan dalam sektor agraris lah membuat para penduduk setempat berprofesi sebagai buruh tani dan menjadi mata pencaharian utama mereka. Jagung merupakan bahan pokok pengganti beras warga Dlemer. Selain menjadi bahan pokok, hasil pertanian jagung juga dijual langsung ke pasar dalam bentuk mentahan. 

b. Padi 


Sama seperti jagung, padi juga merupakan keunggulan pertanian yang cukup besar namun tidak sebanyak jagung. Sebagian warga desa Dlemer memiliki lahan tanaman padi, tidak jauh berbeda dengan jagung. Kebanyakan warga hanya menjual padi dalam bentuk beras mentahan tanpa ada pengolahan hasil pertanian. 

c. Singkong 

Tanaman singkong tidak ditanam secara keseluruhan didaerah pertanian. Dan hanya sebagian warga yang memiliki lahan pertanian singkong. Jadi tanaman singkong hasil panennya tidak banyak seperti jagung dan padi. Pemanfaatan pengolahan singkong belum dikatakan maksimal, karna masih perlu pengetahuan warga untuk mengolah berbagai macam olahan yang berbahan dasar singkong. 

d. Kacang 

Sebagian kecil warga desa Dlemer menanam kacang-kacangan dalam jumlah sedikit tetapi merata disetiap lahan yang dimilikinya. Kacang – kacangan berupa kacang ijo, kacang tanah, dan kacang panjang. 

  • Peternakan


a. Ayam 

Ayam merupakan salah satu ternak yang dipelihara warga desa Dlemer. Selain dimanfaatkan dagingnya untuk dikonsumsi, ayam juga dijual nduduki peringkat pertama terbanyak hewan yang dipelihara warga desa Dlemer. Ayam mudah dipelihara dan tidak memerlukan banyak tempat untuk memelihara. 

b. Sapi

Sapi cukup banyak dipelihara warga desa Dlemer. Sapi juga dimanfaatkan untuk membajak sawah sehingga banyak dipelihara warga desa Dlemer. Selain itu, salah satu penunjang perekonomian warga desa Dlemer karena ternak sapi dapat dijual ke pasar dengan hasil yang cukup tinggi. 

c. Kambing






Selain ayam warga desa Dlemer juga memelihara kambing mudah dipelihara dan mencari makanan kambing pun tidak susah. Ternak kambing dimanfaatkan dalam bentuk hasil penjualan. 

d. Bebek

Bebek merupakan hewan peliharaan masyarakat Desa Dlemer, sebagian masyarakat Desa Dlemer memelihara bebek untuk dikonsumsi sendiri dan juga bias dijual. Menurut data yan diperoleh dari kantor kecamatan tahun 2015 jumlah bebek di Desa Dlemer ada 60 ekor.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

PAAMERAN DARING / DESEMINASI ONLINE

PAMERAN DARING / DESEMINASI ONLINE

Pembuatan Plang Penunjuk Arah, Pembatas Desa, Slogan Kebersihan, dan Pengadaan Tong Sampah KKN 43 Tematik Mandiri UTM